GarudaNews (Bogor) – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, mewakili Bupati Bogor menghadiri acara pelantikan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Bogor periode 2025–2030, yang digelar di Gedung Serbaguna I Setda Kabupaten Bogor, Kamis (18/9/25).
Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Dekranasda Kabupaten Bogor, Eva Rudy Susmanto. Dalam sambutannya, Eva menyampaikan harapannya agar kepengurusan baru dapat semakin mendorong kemajuan sektor kerajinan daerah dan membawa produk-produk lokal Bogor menembus pasar nasional hingga internasional.
Sekda Ajat Rochmat Jatnika dalam sambutannya menyampaikan bahwa Dekranasda memiliki peran strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif berbasis kerajinan lokal. Ia menekankan pentingnya pengembangan klaster pengrajin yang fokus pada produk khas di tiap wilayah.
“Kita memiliki potensi luar biasa yang tersebar di berbagai kecamatan. Seperti golok dari Jasinga, kerajinan logam dari Citeureup, batik dari Kemang, rajut dari Cisarua, tas kulit dari Ciampea, dan bambu dari Tenjolaya. Semua ini perlu dikembangkan sebagai produk unggulan daerah,” ujar Ajat.
Ia berharap, dengan strategi pengembangan berbasis klaster tersebut, produk-produk kerajinan dari Kabupaten Bogor tidak hanya tumbuh secara kualitas dan kuantitas, tetapi juga mampu bersaing di pasar yang lebih luas.
“Kita dorong agar produk-produk ini tidak hanya dikenal di tingkat lokal, tapi juga bisa masuk ke pasar nasional bahkan internasional,” tambahnya.
Ajat juga mengajak seluruh pengurus Dekranasda yang baru untuk bersinergi dengan pemerintah daerah serta para pelaku UMKM demi mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat melalui sektor kerajinan.
Editor : Eby